Baru-baru ini Kurikulum 2013, masih dalam soal perdebatan para elit pendidikan. Terkait dengan Kurikulum 2013, kemendikbud Anis Baswedan merilis ruang partisipasi publik, jadi bila anda memiliki berbagai keluhan tentang kurikulum 2013, silahkan kirim pesan anda disini dengan cara ketik KUR (spasi) peran#masukan, atau dengan mengisi formulir media jaringan pada situs pengaduan.kemdikbud.go.id yang telah tersedia disana.
Medikbud Anis Baswedan mengungkapkan pemerintah bertekad untuk mengembangkan terus kurikulum dengan proses yang baik. Salah satu proses pengambilan kebijakan yang baik adalah dengan pelibatan yang luas semua pemangku kepentingan pendidikan, termasuk para di luar struktur pengambil kebijakan serta lembaga pendidikan.
"Kurikulum adalah milik bersama. Pemerintah bertekad melibatkan publik secara lebih luas," ungkap Anis Baswedan. "Karena itu, kami memutuskan berusaha mendengar dengan lebih cermat, dan luas melalui media ini, "ujarnya.
Masyarakat dapat mengirimkan unek-uneknya tentang Kurikulum 2013 melalui pesan singkat (SMS) ke nomor telepon yang sudah disiapkan, yakni 1771. Sebagai informasi masyarakat akan dikenakan tarif normal untuk mengakses nomor tersebut.
Mendikbud menjelaskan, masyarakat bisa mengisi formulir media jaringan pada situs yang tersedia yakni di pengaduan.kemdikbud.go.id. Lewat media ini masyarakat atau steak holder dapat mengungkapkan masukan secara lebih terinci.
0 komentar:
Posting Komentar
Silahkan berkomentar dengan baik & Relevan dengan conten Artikel, Dilarang menyisipkan Link Hidup. jika Teks url blog/web atau isi di daftar tamu itu diperbolehkan, Terima kasih.