Untuk anda yang Honorer Kategori 2, bagaimana kalau pemerintah ini mengadakan seleksi lagi dalam pengadaan CPNS? Apakah anda setuju? Tes ini khusus K2 loh, kaya yang tahun 2013. Seandainya pemerintah bersih keras mau mengadakan tes, berarti kita harus belajar lagu ya teman! Ok Selamat bersaing dengan teman senasib, siapa yang mau duluan berarti yang rangkingnya urut dari yang teratas sampai yang terbawah. Tapi jelas diangkat semua, cuma waktunya anda awal atau akhir. Berikut liputan lebih jelasnya.
Rencana pemerintah menerapkan tes ulang kepada honorer kategori dua (K2) dianggap wajar oleh anggota Komisi II DPR RI.
Apalagi tesnya hanya untuk menetapkan rangking honorer K2 yang akan diangkat dalam empat tahap.
"Kalau MenPAN-RB ingin tes ulang, kami rasa itu hak eksekutif karena itu sudah ranah pemerintah. Meski DPR hasratnya tidak usah dites lagi, tapi kan penentunya pemerintah juga. Eksekutif punya mekanisme tersendiri dalam merekrut pegawainya," beber Bambang Riyanto, anggota Komisi II DPR RI kepada JPNN, Kamis (1/10).
Dia menambahkan, kalaupun harus tes, Komisi II hanya menyarankan agar model tesnya secara manual alias sistem lembar jawab komputer (LJK). "Setahu saya, tesnya itu sangat sederhana dan dilakukan sesama honorer K2 sehingga honorer ini bersaing di antara mereka untuk memperebutkan kursi CPNS tahap pertama, kedua, ketiga, dan keempat," bebernya.
Politikus Gerindra ini menyarankan honorer K2 untuk sedia payung sebelum hujan. Ada atau tanpa tes pun honorer K2 harus menyiapkan diri, menambah kemampuan dirinya.
"Belajar itu kan tidak harus kalau ada tes. Menjadi PNS itu harus selalu belajar biar kompetensinya makin tinggi," tandasnya.
Semoga bermanfaat. Salam Honorer K2.
Sumber: jpnn.com
Bennar-benar harus sedia payung nih!
BalasHapus