Apakah anda termasuk ke dalam orang yang mau pensiun di tahun ini, kalau iya anda patut untuk membacanya.
Akhir-akhir ini banyak media yang mengulas berita tentang dana pensiun untuk para PNS ini.
Pensiunan PNS menjadi salah satu perhatian utama pemerintah. Itu terlihat dari jumlah dana yang dikeluarkan pemerintah untuk menyubsidi pensiunan abdi negara tersebut.
Total, negara menganggarkan dana sebesar Rp 75-77 triliun demi pensiunan PNS setiap tahunnya. Padahal, dana pensiun yang dibayarkan hanya mencapai 75 persen dari gaji pokok.
“Subsidi pemerintah untuk dana pensiun PNS memang sangat besar. Sementara dana pensiun yang dipotong di gaji pokok PNS hanya sekitar 4,2 persen,” kata Deputi SDM Aparatur Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) Setiawan Wangsaatmaja kepada wartawan di kantornya, Kamis (26/3).
Dia menambahkan, PNS dipotong dana pensiun sekitar Rp 71-Rp 210 ribu setiap bulan “Besarnya potongan tergantung gaji pokok. Untuk gaji terendah PNS Rp 1,7 juta sehingga potongannya Rp 71.400, gaji tertinggi Rp 5 juta sehingga potongannya Rp 210 ribu,” terang Setiawan.
Dia mengakui, potongan dana pensiun PNS sangat kecil. Karena itu, negara harus banyak menutupi kekurangannya.
Terkait dengan kagalaun para PNS saat ini, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi menegaskan, pemerintah akan tetap mempertahankan mekanisme pembayaran dana pensiun seperti yang selama ini diterapkan.
Dia menyatakan, yang membedakan antara PNS dengan profesi lainnya adalah adanya pembayaran pensiun. Di mana dana pensiunnya bersumber pada potongan gaji pokok PNS ditambah subsidi dari APBN.
“Saya tegaskan di sini, PNS tetap mendapatkan dana pensiun. Kalau ada yang bilang ditiadakan itu isu, bukan dari pemerintah,” ujar Yuddy kepada wartawan.
Dia menyebutkan, di era kepemimpinan Jokowi-JK, pemerintah akan tetap mempertahankan pembayaran pensiun bulanan. Dengan cara ini, keuangan negara akan terjaga karena sudah dianggarkan dalam APBN.
“Pembayaran dana pensiun dan jaminan hari tua sudah direncanakan selama lima tahun. Jadi kalau ada yang bilang dana pensiun tidak ada lagi, itu informasi bukan dari pemerintah,” tegasnya.
(Source :jpnn.com)
Ya sebagai abdi negara kitz harus bekerja ikhlas jadi kebijakan akan memihak pada kita
BalasHapusSetuju sekali Gan!
Hapus